ANDA masih mencari alasan untuk tetap merokok ? silahkan saja. Namun, coba simak hasil penelitian sejumlah ahli di Amerika Serikat ini. Para peneliti menemukan rokok telah membunuh lebih dari 400 ribu penduduk negeri itu. Berarti, satu diantara enam orang Amerika Serikat meninggal karena rokok. Artinya, rokok menjadi lebih mematikan dibandingkan penyakit AIDS, Kecelakaan mobil, bunuh diri, kelebihan dosis obat bius, pembunuhan dan akibat kebakaran.
Pemerintah Amerika Serikat juga telah menghabiskan dana sekitar 50 Milliar Dolar AS setiap tahun untuk membenahi masalah kesehatan akibat merokok. Bahkan, kini risiko rokok menjadi kian berbahaya dibandingkan tiga puluh tahu lalu. Jangan dulu beranggapan bahwa kadar tar dan nikotin yang rendah didalam rokok bisa menyelamatkan Anda dari racun. Sebab, kadar nikotin dan tar yang lebih rendah justru membuat pecandu cenderung menghisap rokok lebih dalam.
Hasil salah satu penelitian menyebut hanya 42% perokok yang hidupnya sampai berusia 73 tahun. Dibandingkan dengan kelompok yang tidak merokok, peluangnya bisa mencapai 48%. Risiko tersebut juga akan dialami kelompok perokok pasif (tidak merokok tetapi selalu menghisap asap rokok). Asap yang terhisap tak hanya mengandung zat yang berbahaya. Karena ukurannya sangat kecil, partikel berbahaya tersebut akan mencapai tempat diparu – paru perokok pasif dan selanjutnya berpotensi merusak.
Dalam pertemuan The Society of Teachers of Family Medicine,yang diselanggarakan di Orlando, John G.SpangLer,seorang peneliti dari wake forest University Scool of Medicine,menyebut ternyata ada hubungan antara perokok pasif dengan angka kejadian kanker payudara. Dalam penelitian yang didanai The National Cancer Institute itu,tim penyurvei wanita berusia 18 atau di daerah perbatasan timur Cherokee,dibarat laut carolina. Penduduk asli di sana memiliki kebiasaan nyedot tembakau .
Para peneliti menemukan bahwa risiko terkena kanker payudara meningkat hampir 8 kali lipat pada wanita di daerah itu, “peningkatan risiko itu membuktikan bahwa menyedot tembakau (meski tak menimbulkan asap) tetap tidak aman dan bukan kebiasaan yang baik,” kata spangler.
Pengaruh kopi
Kopi, minuman berwarna hitam pekat, memang nikmat. Sebab, minuman itu mengandung kafein, yang berperan sebagai perangsang sistem syaraf. Selain mampu meningkatkan kewaspadaan, kafein juga memacu detak jantung, memproduksi urine, dan memperlancar metabolisme darah. Perasaan ingin selalu menikmati kopi merupkan efek samping lain yang tak dapat di hindari. Kafein memang dapat memberikan efek kecanduan. Para ahli menyebut ketergantungan merupakan ungkapan yang lebih baik untuk menggambarkan kecintaan seseorang terhadap kafein. Para peneliti di Johns Hopkins University di Baltimore menangani Sindrom ketergantungan kafein sering ditandai dengan sakit kepala, defresi, dan perasaan lelah atau capek.
Study yang dilakukan Universitas California di San Diego menemukan bahwa peminum kopi biasanya juga perokok berat, peminum alkohol, dan senang menkonsumsi makanan berlemak tinggi. Karenanya, boleh jadi justru hal-hal tersebut telah menimbulkan masalah kesehatan, bukan karena kafein dalam kopi. Pada beberapa orang, kafein dapat menaikan tekanan darah dan ketidak teraturan detak jantung. Kafein juga dapat meningkatkan produksi asam didalam perut, yang bisa menyebabkan iritasi. Jika kopi menyebabkan gangguan pada pencernaan hentikan mengkonsumsinya atau paling tidak cobalah menguranginya. Benarkah kopi bisa mencegah kantuk? Kafein dapat diserap dengan cepat dan bertahan dalam tubuh selama beberapa jam. Terlalu banyak kopi bisa membuat orang gelisah, grogi, tegang, dan tidak dapat tidur. Cobalah untuk tidak minum kopi pada siang dan malam hari agar bisa tidur lebih tenang.
Apakah ibu hamil bisa terus minum kopi ? Agar aman, perempuan yang hamil sebaiknya menghentikan konsumsi kopi. Sebab, kopi akan melewati plasenta lalu masuk kepembuluh darah sang bayi dalam kandungan. Hal ini dapat mengganggu pernafasan dan jantung bayi,selanjutnya mengurangi aliran darah keplasenta. Banyak laporan menyebut perempuan hamil yang minum lebih dua cangkir sehari, beresiko lebih tinggi mengalami keguguran. Terlalu banyak minum kopi juga kurang bagus bagi ibu yang sedang menyusui.
Ibu menyusui boleh saja minum kopi asal tidak lebih secangkir sehari. Meskipun tak harus menghindari kopi saat menyusui bayi, dianjurkan untuk tidak minum kopi lebih dari lima cangkir sehari. Karena jika berlebihan bisa terakumulasi didalam sistem tubuh sang bayi sehingga menyebabkan iritasi dan bayi susah tidur.
Apakah kopi berpengaruh terhadap perilaku pada anak? Berdasarkan penyelidikan para ahli di Universitas Chicago dan Colorado, kafein tidak akan menimbulkan efek yang berbahaya terhadap perilaku anak, jika tidak berlebihan. Jadi, mengonsumsi kopi memang ada baik dan buruknya. Namun jika Anda merasakan kopi membuat kondisi kesehatan memburuk, lebih baik berhenti menikmati cairan hitam pekat itu
0 komentar:
Posting Komentar